Buya Anwar Abbas Launching Buku di Milad ke-70, Ini Pandangan Sekjen MUI

Buya Anwar Abbas Launching Buku di Milad ke-70, Ini Pandangan Sekjen MUI

16/02/2025 21:53 ADMIN

JAKARTA, MUI.OR.ID— Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Buya Anwar Abbas merayakan Milad ke-70 dengan melauching 3 buku yang ditulisnya. Ketiga buku tersebut berjudul Tuhan Tidak Pernah Tidur, Biogragi Buya Anwar, dan Respons Anak Kampung untuk Umat, Bangsa, dan Dunia.

Peluncuran buku tersebut digelar di Universitas Muhamadiyah Jakarta (UMJ), Sabtu (15/2/2025), yang dihadiri oleh sejumlah tokoh. Salah satunya Sekretaris Jenderal MUI Buya Amirsyah Tambunan.

Buya Amirsyah membagikan ceritanya yang telah lama mengenal Buya Anwar Abbas. Menurutnya, Buya Anwar Abbas merupakan sosok yang memiliki kepribadian yang kuat dan konsisten dalam menjalankan tugas sebagai ulama-intelektual, sekaligus intelektual yang ulama.

"Hal ini kelihatan dalam perjalanan hidup beliau hampir 2/3 menghambiskan waktu melaksanakan tugas keulamaan, pendidikan dan dakwah," kata Buya Amirsyah kepada MUIDigital.

Buya Amirsyah mengungkapkan, Buya Anwar Abbas memiliki pemikiran yang sangat dekat dengan ekonomi kerakyatan seperti fakir-miskin.

"Karena itu, teori yang sering beliau sampaikan struktur masyarakat belah ketupat, yakni memperbanyak kelompok menengah dan memperkecil masyarakat elit dan masyarakat fakir-miskin. Jadi bukan struktur masyarakat piramida," ungkapnya.

Lebih lanjut, Buya Amirsyah mengenang sosok Buya Anwar Abbas sebagai mentor dengan setia memberikan motivasi dan contoh untuk terus berkiprah dengan hidup sederhana kepada siapa saja tanpa pandang bulu, mulai dari presiden hingga pihak lain.

Selain itu, di mata Buya Amirsyah, Buya Anwar Abbas merupakan sosok kader yang sangat ulet dan tangguh dalam menghadapi segala bentuk ujian dan godaan sehingga, tetap istiqomah dalam menghadapi tantangan umat dan bangsa.
(Sadam, ed: Nashih)

Tags: Taging: anwar abbas, pemikiran anwar abbas, kritik anwar abbas, ulang tahun anwar abbas, majelis ulama indonesia